Jumat, 04 Desember 2009

Pertemuan Koordinasi MKRI Dengan FH, PKK, & Operator Vicon

Fakultas Hukum Universitas Tanjungpura (FH ~ UNTAN) memenuhi undangan Pertemuan Koordinasi MKRI Dengan FH, PKK (Pusat Kajian Konstitusi), & Operator Vicon (Video Conference). FH UNTAN mengirimkan utusan : 1 orang Operator Vicon & 1 orang Dosen HTN. Pertemuan tersebut mengambil tema "Kontribusi Mahkamah Konstitusi Dalam Pengembangan Pendidikan Tinggi Hukum". Pertemuan tersebut diisi dengan Kegiatan Pendidikan & Pelatihan Operator Video Conference & Penyusunan Silabus - SAP Hukum Acara Konstitusi. Kegiatan yang dilaksanakan di Jakarta, Kamis 3 Desember 2009 diawali dengan laporan dari Sekretaris Jenderal MKRI, Bapak Jenedjri M. Gaffar. Kemudian dilanjutkan dengan Ceramah "Kontribusi MK dalam Pengembangan Pendidikan Tinggi Hukum, yang disampaikan oleh wakil ketua MK, Bapak Prof. Abdul Mukthie Fadjar, SH., MS yang sekaligus membuka secara resmi kegiatan Pendidikan & Pelatihan tersebut. Lalu diakhir acara dilanjutkan dengan penjelasan teknis kegiatan. Kegiatan pada hari pertama tersebut dilakukan di Hotel Sultan Jakarta. Pelaksanaan kegiatan pelatihannya akan dilakukan di gedung MKRI Jakarta untuk Pengelola ViCon.

Memasuki hari kedua kegiatan dilakukan di Gedung MKRI, jalan Merdeka Barat dengan agenda pada sesi I : Evaluasi Kerjasama Pemanfaatan Video Conference yang dilakukan selama ini dengan narasumber Bapak, Muhidin, Budi Djauhari, & Riska Aprian dengan moderator Saudara. Rangga. Sedangkan di sesi ke II, kegiatan yang dilakukan adalah Teknologi Persidangan Jarak Jauh Mahkamah Konstitusi dengan narasumber Iman Sudjudi & Widy Hastowahyudi yang dipandu oleh moderator Dieni Andriana. Nah, untuk sesi ke III, materi yang disampaikan adalah Sistem Permohonan Online (SIMPEL). Pada sesi ke IV, materi yang akan disampaikan adalah Email Lotus Domino & Forum, sesi V : Perpustkaaan Online & Pusat Informasi Hukum, sesi VI : Pengoperasian Video Conference, Sesi VII : Sistem Jaringan Vicon, Sesi VIII : Sistem Operasi Komputer, dan sesi terakhir : Teknis Pengoperasian Genset. (Jakarta, 3 Nov 09)

0 comments: